Ke pantai itu paling asyik tentunya jika bisa bermain dengan air lautnya. Bermain dengan ombaknya juga dengan pasirnya. Begitu selesai bermain, air laut yang asin tentunya akan terasa lengket di badan sehingga akan sangat menyegarkan jika bisa langsung berbilas dengan air tawar. Beberapa pantai di Pacitan terutama yang sudah dikelola menjadi tempat wisata, sudah banyak yang menyediakan tempat berbilas di seputar kawasan pantai. Tetapi terkadang airnya juga masih terasa agak asin karena sumber airnya mengambil dari sekitar pantai itu juga. Nah, ada salah satu pantai di Pacitan yang begitu selesai bermain air laut, kita bisa langsung berbilas air tawar di tempat itu juga. Pantai itu adalah
Pantai Dangkal yang terletak di Desa Worawari Kecamatan Kebonagung.
|
Bermain air laut dan air tawar dalam satu lokasi |
Jika kita ke
Pantai Dangkal, dari tempat parkir cobalah menyusur pantai ke arah timur sampai ujung pantai yang dibatasi tebing tinggi. Nah dari tebing itulah keluar sumber air tawar yang sangat jernih dan bersih yang membentuk sebuah sungai kecil yang mengalir langsung ke laut. Letak sumber air tawar itu masih dalam kawasan pasir pantai sehingga ketika pasang besar, ombak laut bisa sampai masuk gua tempat air tawar tersebut keluar. Disarankan jika bermain disini menunggu ombak agak surut.
|
Dari gua kecil ini, air tawar keluar |
Lokasi ini sangat cocok digunakan untuk wisata keluarga. Kita bisa bermain air dan pasir, dan sesudahnya bisa langsung berbilas dengan air tawar. Di mulut gua juga ada kolam kecil yang bisa dipakai untuk berendam di air yang sangat jernih dan bersih menyegarkan. Waktu yang cocok untuk bermain di lokasi ini adalah saat pagi sampai dengan siang hari. Lokasi masih teduh karena masih terlindung bayangan tebing disebelahnya. Tetapi jangan khawatir, siang sampai sore juga asyik digunakan. Bagi yang tidak begitu tahan panas, ada banyak tempat berteduh disekitarnya.
|
Pagi sampai siang hari masih teduh terlindung di bawah bayangan tebing |
Pantai Dangkal sebenarnya dekat dengan Jalur Lintas Selatan (JLS) masuknya hanya sekitar 1,5 Km. Jalan masuknya sudah dirabat cuma saat ini dibeberapa titik mulai rusak. Kendaraan roda 2 dan roda 4 bisa sampai pinggir pantai. Hanya saja karena memang belum dikelola untuk wisata, pantai ini cenderung sepi. Hanya saat-saat tertentu saja pantai ini ramai, seperti saat ada acara eret jaring yaitu menangkap ikan dengan jaring besar yang ditarik oleh banyak orang dari tepi pantai.
|
Landscape sisi timur Pantai Dangkal |
Nah,
Pantai Dangkal bisa dipertimbangkan sebagai salah satu alternatif bagi anda terutama yang ingin menghabiskan liburan bersama keluarga di tempat yang relatif sepi. Dan biar tidak menyesal, jika bermain di lokasi ini usahakan jangan di saat musim kemarau, karena biasanya airnya debitnya mengecil sehingga sering tertimbun di bawah pasir.
|
Anak-anak bergembira bermain di sungai kecil yang langsung bertemu ombak pantai |
Pesan terakhir, seperti biasanya, buanglah sampah pada tempatnya. Di pantai ini belum ada tempat sampah, sehingga alangkah bijak jika sampah kita kumpulkan dan dibawa kembali untuk nantinya dibuang ditempat sampah yang tersedia. (@rif)
SHARE THIS
0 komentar: