Senin, 13 April 2015

Meski Sakit, Dua Siswa SMK Pilih Tetap Ikut Ujian

Setelah kemarin (13/04/15) ada siswa SMK yang memilih menikah sehingga tidak ikut ujian, kali ini justru sebaliknya, ada dua siswa SMK yang walaupun sedang sakit tetapi tetap memilih untuk mengikuti ujian nasional.

Bupati Pacitan bersama jajaran pejabat Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama Pacitan melakukan monitoring unas (foto: Humas Pemkab Pacitan)
Dua siswa tersebut dari SMKN 1 Pacitan, yaitu Rofi Tri Indriani, siswa jurusan kriya tekstil yang saat ujian masih dirawat di puskesmas Tulakan karena sakit Tifus. Sedangkan siswa satunya lagi yaitu Putri Winarsih jurusan Usaha Perjalanan Wisata (UPS) yang sedang dirawat di RSUD Pacitan karena serangan Demam Berdarah.

Kepala  SMKN I Pacitan Sunaryono, menjelaskan jika keduanya sebenarnya sudah dirawat sebelum ujian berlangsung. Namun, karena Dokter belum mengizinkan pulang, terpaksa mereka menjalani ujian dari ruang perawatan. " Mereka sendiri yang memaksa ikut ujian, katanya mereka tidak ingin susulan", ujar Sunaryo.

Alasan tersebutlah yang membuat pihak penyelenggara ujian mengabulkan permintaan keduanya. Kepada kedua siswa tersebut, setiap hari dikirim soal ujian dengan dua pengawas. Walaupun berada di tempat yang berbeda, Sunaryono memastikan tidak ada perlakuan khusus buat mereka.

Dalam penyelenggaraan unas tingkat SLTA dan sederajat tahun ini di wilayah Kabupaten Pacitan, juga terdapat satu siswa yang terpaksa harus menjalani unas dengan status berbeda. Siswa tersebut sedang tersangkut dengan permasalahan hukum.  Walaipun begitu, menurut Kanit UPPA Polres Pacitan, IPDA Nurgiyanto, siswa dimaksud diberi kesempatan mengikuti ujian di sekolahnya, setelah mendapat penangguhan penahanan. (@rif/Riz/http://skpd.pacitankab.go.id/home.php?idskpd=35)

SHARE THIS

Author:

0 komentar: