Senin, 13 April 2015

Unas di SLB Hanya Diikuti Satu Siswa

Ujian nasional (unas) tingkat SLTA dan sederajat dilaksanakan mulai hari ini (13/04/15) sampai hari Kamis nanti. Tak terkecuali ujian juga dilakukan di Sekolah Luar Biasa (SLB) Tunas Bangsa Punung. Menariknya siswa SLB yang mengikuti ujian tingkat SMA ini hanya berjumlah satu siswa.

Bupati Pacitan, Indartarto saat melakukan monitoring unas hari ini, Senin, 13/04/2015 (Foto: Humas Pemkab Pacitan)
Adalah Agus Tri Widodo, satu-satunya siswa SLB yang ikut unas tersebut. Agus adalah seorang penyandang tuna rungu yang mengenyam pendidikan di SLB Tunas Bangsa Punung. Menurut Kepala Sekolah SLB Tunas Bangsa, Siti Khomsiah, ujian tahun ini sebenarnya hampir sama dengan tahun sebelumnya. Peserta sempat kesulitan dalam memahami kalimat dalam soal mata pelajaran bahasa Indonesia itu, demikian juga dengan soal matematika.
"Cukup sulit bagi siswa memahami memahami soal ujian, sehingga banyak jawaban yang kurang nyambung dengan soal" jelas Siti Khomsiah.
Masih menurut Siti Khomsiah, di SLB Tunas Bangsa sendiri terdapat 12 siswa yang terdiri dari tuna rungu dan tuna daksa. Hanya saja tahun ini, siswa yang ikut unas di tingkat SLTA hanya satu orang.

SHARE THIS

Author:

0 komentar: